Sunday, February 24, 2008
Dandy In Memorial
Cerita tentang makhluk centil lainnya... Ini adalah jenis anjing pomeranian yang terkenal di Indonesia. Anjing kecil mungil berbulu panjang yang mengembang, dengan suara gonggongan khas yang tinggi dan tingkahnya yang selalu lincah.
Walaupun meng"klaim" tidak menyukai anjing berbulu panjang, akhirnya saya membeli seekor pom berwarna cokelat beberapa tahun yang lalu. Tapi saat itu saya masih termasuk mahkluk nomaden. Keadaan memaksa saya untuk berpindah-pindah tempat tinggal dari rumah ke rumah lain.
Karena salah seorang tante saya sedang menginginkan seekor pom maka dia dengan senang hati menerima tumpangan seekor anak anjing pom, yang bernama Dandy (sesuai dengan nama di surat lahirnya). Tapi rupanya anjing ini tidak berjodoh dengan saya, jadi sampai pada saat saya harus mengambil anjing ini dari rumah tante rupanya dia sudah menjadi bagian keluarga tante saya tanpa disadari.
Melihat betapa tante saya mencintai anjing itu juga, sama seperti halnya Dandy menyayangi tante saya, akhirnya saya memutuskan untuk meninggalkan Dandy di rumah itu selamanya.... Tapi akhirnya Dandy pun tidak lagi menetap di rumah tante karena para penculik anjing! Orang-orang yang mengambil cinta orang lain untuk keuntungan sendiri. Penjahat tanpa hati yang seharusnya hilang dari dunia ini!!!
Walaupun entah dimana Dandy sekarang, tapi coba sebut namanya di depan tante saya. Dia akan langsung memulai banyak cerita manis tentang anjing ini dengan wajah berbinar. Satu-satunya anjing yang disayangi dari dalam hatinya...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment